Home » , » Kapan Saat-saat Terindah dalam Hidupmu, Saudaraku?

Kapan Saat-saat Terindah dalam Hidupmu, Saudaraku?

Oleh: A.A. Danie | 21 Apr 2013 | 12.54

Jika ada yg bertanya kepadamu, kapan saat-saat terindah dalam hidupmu? Apa jawabmu? Saat pertama kali ketemu si dia? Saat prosesi pernikahan? Saat lulus ujian? Saat mendapat pekerjaan? 
Ketika pertanyaan itu ditanyakan kpd Ka'b ibn Malik, ia menjawab, "Saat yg paling indah dlm hidupku adalah ketika aku mendengar bhw Allah tlh mengampuni dosaku dan menerima taubatku." 
Saat itu, kaum Muslim sdg mengadakan persiapan untuk berperang di Tabuk. Ka'b ibn Malik tdk ikut serta dlm jihad itu krn alasan tertentu yg dibuat-buat. Akibat ulah Ka'b itu, Rasul saw. memerintahkan kpd semua kaum Muslim, termasuk istri Ka'b sendiri, utk tdk mengajaknya bicara selama 50 hari, di mana pun Ka'b bertemu mereka.... 
Setelah berjalan 50 hari, Allah Ta'ala menurunkan wahyu yg memberitahukan ttg diterimanya taubat Ka'b. Saat Ka'b masuk ke dalam masjid, Rasulullah saw. berkata kpdnya, "Wahai Ka'b, aku ingin memberitakan kabar yg amat menggembirakan sejak engkau dilahirkan oleh ibumu... pd hari ini, Allah mengampunimu dan menerima taubatmu." 

Mestinya seperti itulah kita.... Saat paling indah dalam kehidupan kita adalah manakala Allah menerima taubat kita. Saat yg paling manis dan indah dlm kehidupan kita pd saat mampu mengeluarkan kerak kemaksiatan yg memenuhi hati dan bertaubat kepada Allah Azza wa Jalla. 

Berapa usia kita sekarang? Kapan terakhir kali Anda menangis di hadapan Allah karena takut kpd Allah dari akibat dosa-dosa serta kemaksiatan yg bertahun-tahun, bahkan mungkin berpuluh-puluh tahun kita lakukan dengan bangga? Kapan terakhir kalinya Anda bersujud kepada-Nya dengan penuh kesungguhan? Astaghfiullah al-'Azhim alladzi la ilaha illa Huwa al-Hayy al-Qayyum wa atub ilaih.... 
Yuk, Bagikan!

Posting Komentar

Sebagai ungkapan silaturahim, berikan komentar Anda!

 
Copyright © 2014. Qalamedia Online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger